GARUT ORBITJABAR.COM - Pagelaran hasil usaha mikro kecil menengah yang dilaksanakan di alun alun Limbangan Kabupaten Garut diikuti oleh 84 UMKM se- Kecamatan Limbangan Kabupaten Garut.
Acara yang diresmikan oleh Menkop UMKM Teten Masduki tanggal 9 oktober 2022 tersebut mendapat perhatian yang culup tinggi oleh warga Limbangan terutama pelaku UMKM. Hadir pula pada saat pembukaan tersebut Bupati Garut H Rudi Gunawan.
Baca Juga:
Dari 84 UMKM di acara Expo UMKM Limbangan 2022, ada salah satu Desa yang tampil di acara expo tersebut yaitu UMKM Desa Pasirwaru, dimana menampilkan produk asli Pasirwaru yaitu 'Jawaru' dan 'Bojaru'.
Jawaru sendiri produk Bumdes Pasirwaru berupa minuman kesehatan dari tanaman jahe, dan itu sudah masuk pangsa pasar. Sedang Bojaru sendiri berupa camilan yang bahanya dari bogol jagung atau tongkol jagung yang diolah dengan bahan lainya.
Baca Juga:
Didampingi Ketua JMSI, Kejari Pelalawan Berikan Motivasi Pelaku UMKM di Helat Pelalawan
Demikian dikatakan oleh Ny. Azijahsusanti, S.Pd selaku ketua tim penggerak PKK Desa Pasirwaru, sabtu(15/10).
"Kami masih menunggu branding terkait camilan Bojaru, karena kalau minuman Jawaru itu sudah punya branding tersendiri", ungkap Azizah.
Minuman Jawaru dan camilan Bojaru merupakan ikon di acara expo UMKM tersebut.* (Panca/Yos)
Posting Komentar